Halaman Terpenting!!!


Wednesday, November 6, 2013

Coming Soon "No Sleep Til Cengkareng Vol. II" (StoneAge Records Compilation Series)


Alhamdulillah! Cengkareng dan kekacauannya akhirnya kembali meneror setiap jengkal tubuh dari penghuninya di bulan penghujan ini! (Opo bae iki!). Dan kali ini tentunya sequel dari seri kompilasi netlabel asoy, StoneAge Records, ini akan menghadirkan musisi-musisi asal mancanegara yang kalo didengerin tuh pokoknya jadi pengen ntn 3GP nya skandal Wulan Guritno-Ananda Mikola deh #ApaSeh #SokBokep. Yhang pasti yang mengisi di dalam kompilasi ini akan hadir musisi-musisi yang berasal dari scene sejagad hardcore-punk dan apabila kalian penasaran mari akan saya uraikan dulu sebagai berikut.


Locktender
Kolektif hardcore asal Claveland ini akan menampilkan kepada anda sebuah balutan sound yang dibuat lebih pekat dan mengalun. Oh ya mohon apabila anda mendengarkan karya-karya mereka ini bisa sambil baca karya-karya sastra dari William Blake, Earl Nightingale, ato Raphael Gleitsmann. Jadi "Silahkan Pecahkan Saja Gelasnya Biar Chaos!" 




Last Action Hero
Kuartet melodic hardcore asal Depok ini siap meremaikan seri kompilasi ini. Belum pernah denger lagu-lagu doski sebelumnya? Okeh sedikit gambaran tentang apa yang mereka mainkan mari bayangkan ketika intesitas maksimum dari Pennywise digabungkan dengan balutan lirik "galau" ala Rise Against. Yak walopun mereka merupakan band Depok bukan band Cengkareng, Ai lop yu pul Last Action Hero!

Robocop
Pertama saya dengar band ini adalah via split mereka bersama Detroit yang dirilis oleh netlabelnya J Randall, Grindcore Karoke, dan langsung sayapun menggelinjang kegirangan ibarat anak SMP yang baru pertama cokil #Duh. Okeh bisa saya katakan apa yang mereka mainkan itu cukup berbeda dengan aksi powerviolence umumnya hari ini, Cepat-Berat-To The Point, mampoes lo semua!

Peace Or Annihilation
Alhamdulillah! Akhirnya bang Ari Idiot bisa terbutakan oleh rayuan kelapa si Rizkan Al Maududy setelah menerima ajakan untuk turut serta dalam meramaikan kompilasi ini! Yak sebuah kehormatan aksi Raw D-Beat kelas berat asal Jakarta, Peace Or Annihilation, dapat berkontribusi dalam kompilasi ini. Oh iyak doa saya setelah kompilasi ini : Mudah2an cepet dirilis diskografinya ama Work Hard Mosh Hard :(

The Skrotes
Saya secara personal bisa dikatakan bukan merupakan die hard fans musik fastcore. Tapi saya bisa katakan The Skrotes merupakan kolektif fastcore terbaik yang pernah saya dengar. Kuartet asal Portugal ini akan menampilkan kepada tendangan fastcore yang cepat-akurat nan tanpa tedeng aling2 SAH! (Lo kira bola kan tendangan! SHET DAH!)


The Bellicose Minds
Alhamdulillah setelah diselingi band2 kenceng dari subgenre hatkor pang semua akhirnya ada satu aksi Post Punk nyisip di dalam kompilasi ini. Yak kami memilih The Bellicose Minds, trio death rock/post punk asal Oregon ini beberapa waktu yang lalu sempat merilis sebuah live album via A389 Recordings dan apabila anda mendengarkan band-band seperti Rudimentary Peni, Christian Death, ampe Joy Division, saya yakin lagu mereka akan membuat anda pengen make make up #Naon


Incitement
Kali pertamanya dalam kompilasi ini akhirnya ada band 90's metalcore yang bisa kesihir masuk kompilasi laknat ini! Yak Incitement meruapakan pasukan metalcore asal Polandia yang akan menampilkan kepada anda bentuk metalcore paling kelam di bawah radar All Out War, Integrity, ampe Gehenna. Se666an vvak!


The Horror Tribe
Yak setelah sebelumnya kuartet ini kami review dan sejak pertama denger materinya niscahya kamipun langsung jatuh cinta+merekapun terbutakan oleh rayuan gombal kami. Yak saya rasa The Horror Tribe sanggup menambah intensitas dalam kompilasi dengan bahan oplosan seperti The Gallows sampai Ceremony.

Rhetoric States
Rhetroric States merupakan tiga pemuda asal Tanah Tinggi, Tangerang, memainkan tiga chord punk rock dan lirik yang cenderung bertendensi kepada sikap politis. Untuk penggemar band-band seperti Alkaline Trio, Anti Flag, dan sejenisnya, saya rasa anda harus menyimak kompilasi ini.



Family Man
Walopun ini band bisa dibilang udah gak aktif lagi ya tapi alhamdulillah aja lah masih mw ikut dalam kompilasi ini dan udah gitu dia pastinya terjebak dalam janji-janji hawa surga yang keluar dari Rizkan Records HAHAHAHAHA (Dih dia seru sendiri gitu!). Yak Family Man akan mempersembahkan kepada anda bentuk terliar dari hardcore punk itu sendiri. Anda doyan Black Flag (era awal), niscahya akan gelagapan pas dengerin doski #Lebay

Angry Retards
Sekali lagi saya memang sangat bertekuk lutut kepada kota penghasil band hc paling subur di permukaan daratan Jabodetabek, DEPOOK! Yak dan kali ini ada Angry Retards yang turut meramaikan kompilasi ini. Anda-anda sekalian akan menemukan intesitas hardcore ala American Nightmare sampe distorsi tebal ala Terror era album pertama di dalam musik mereka.

Nervous
Dan yang terakhir itu dan juga terkadang merupakan gigitan yang paling berasa #OpoBae, kami hadirkan kepada anda aksi Indie Rock / Alternative asal Jogja, Nervous. Sebenernya simpel aja mengambarkan musik Nervous itu sendiri, jika anda merupakan seseorang yang lahir dan besar di tahun 90an maka bayangkan ketika anda trace back di jaman itu sambil nonton program Mtv Alternative Nation sambil membayangkan di dalamnya ada video klip dari Sonic Youth, Super Fury Animal, ampe Superchunk di dalamnya. Mantep udah!

No comments: